Puisi: Aku sedang Menjerang Tanah

 


Aku sedang Menjerang Tanah

 

Aku sedang menjerang tanah

Tanah yang remah

Basah yang bertuah

Tanah yang dititipkan simbah

Remah yang tampak lelah

Dibajak, telah dibelah

Basah bertamu dari ujung mata air yang resah

Bertuah yang tak dicumbu sudah

 

Wonogiri, 22 April 2021

Puisi : Maukah Kauantar Aku Tidur di Kasur

 

 

Maukah  Kau Antar Aku Tidur Di Kasur

 

Maukah  kau antar aku tidur di kasur

dengan alasnya badanmu

gulingnya lenganmu

bantalnya kepalamu

bila sudah pagi

tubuhmu  kulipat

kutumpuk-tumpuk

sampai malam lagi.

 

7 April 2021



Gambar : https://pixabay.com/id/illustrations/dongeng-malam-musik-ikan-langit-1180921/

Puisi : Senja Itu

Senja itu anaknya mesen dan jajan yang dipinta mengucap jumpa untuk dirasa dan  dicinta lalu dibayar kepada yang mencipta.  Restueltungguri,...